-->

Pengaruh pH Air Terhadap Kesehatan

Pengaruh pH Air Terhadap Kesehatan - Tentunya Anda sudah tidak asing lagi dengan istilah pH, hal ini berhubungan dengan tingkat keasaman atau kebasaan pada suatu zat baik cair maupun padat. Namun tahukah Anda bahwa pH ini juga berhubungan dengan kesehatan tubuh kita.

Pengaruh pH Air Untuk Kesehatan

Istilah pH ini mengartikan nilai potensi hidrogen, kadar pH air memiliki pengaruh keseimbangan dalam tubuh karena air memainkan peran penting dalam tubuh karena memang sebagian besar tubuh kita terdiri dari air. Oleh karena itu kadar pH yang tepat akan membuat organ tubuh bekerja secara optimal dan tidak mengganggu kinerja organ tubuh sehingga kesehatan tubuh tidak terganggu.

Dalam keadaan murni maka pH air normalnya adalah 7 pH, apabila pH air menunjukkan angka di bawah 7 maka hal itu berarti air tersebut bersifat asam. Sedangkan apabila pH air di atas 7 pH maka air tersebut bersifat basa. Anda dapat mengukur pH air tersebut menggunakan alat yaitu pH meter.

Karena sebagian besar komposisi tubuh kita adalah air, oleh karena itu penting bagi kita untuk mengkonsumsi air minum yang kadar pH-nya seimbang. Berikut adalah beberapa manfaat mengkonsumsi air minum yang kadar pH-nya seimbang :

1. Keseimbangan Keasaman dan Alkalinitas Tubuh

Apabila kondisi asam / basa dalam tubuh kita tidak seimbang maka dapat mengakibatkan bakteri dan organisme pembawa penyakit berkembang di dalam jaringan tubuh dan merusak organ tubuh. Hal ini akan menyebabkan melemahnya sistem kekebalan tubuh sehingga Anda akan mudah sakit.

2. Mempertahankan Tingkat Elektrolit

Ginjal merupakan organ tubuh kita yang erat kaitannya dengan air, organ ginjal akan bertanggung jawab untuk menjaga tingkat elektrolit kalsium, kalium, magnesium dan natrium dalam tubuh. Ginjal kita akan menyaring darah dan membuang limbah serta kelebihan nutrisi dalam tubuh, sedangkan elektrolit akan membantu mengurangi tingkat keasaman dalam tubuh kita.

Apabila air yang Anda minum tingkat pH-nya tidak seimbang dan darah Anda memiliki kadar keasaman yang tinggi maka hal ini akan menyebabkan hilangnya mineral dari tulang, organ sel dan jaringan. Bahkan proses penyerapan vitamin serta akumulasi limbah dan racun dalam tubuh juga akan terpengaruh dengan konsumsi air yang kadar pH-nya tidak seimbang.

3. Menjaga Kadar pH Darah dan Aliran Oksigen

Tahukah Anda, darah juga mengandung muatan negatif dan positif untuk mengangkut oksigen. Selain itu muatan tersebut juga akan mempengaruhi lancarnya aliran darah di dalam pembuluh darah. Bila Anda mengkonsumsi air minum yang tidak seimbang kadar pH-nya maka hal ini juga akan mempengaruhi keseimbangan muatan negatif dan positif dalam darah tersebut.

Oleh karena itu penting bagi kita untuk mengkonsumsi air minum yang seimbang atau netral kadar pH-nya. Karenanya tidak ada salahnya juga Anda memiliki alat ukur pH air sendiri di rumah. Selain lebih praktis, dengan mengukur pH air minum juga akan memastikan bahwa air minum yang kita konsumsi memang sehat.

0 Response to "Pengaruh pH Air Terhadap Kesehatan"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel